November 26, 2023

Industri otomotif yang merangkak berkembang kini semakin banyak menumbuhkan produk terbaru yang menawarkan keunggulannya masing-masing. Salah satunya adalah Toyota, brand otomotif besar ini mengerluarkan salah satu tipe produk terbaru dari Innova yaitu Kijang Innova Facelift. Dimana tipe ini di sebut All New Kijang Innova.

Masa Kijang Innova sendiri cukup panjang, dimana generasi Innova yang sebelumnya di produksi pada tahun 2015. Setelah beberapa tahun, Toyota kembali mengeluarkan produk Innova dengan nama All New Kijang Innova Facelift yang sudah sangat jauh modern daripada sebelumnya.

Toyota kijang innova merupakan salah satu mobil favorit di masyarakat Indonesia. Walaupun harganya memang sudah tinggi apalagi dengan adanya facelift, harga Innova dengan tipe termurah saja berada di kisaran 300 juta sementara tipe yang lebih tinggi di banderol harga 495 juta atau hampir setengah milyar.

Exterior

Apa perubahan yang menyebabkan mobil Innova dibanderol dengan harga yang tiinggi? Toyota Kijang Innova mengeluarkan beberapa varian yaitu G, G Luxury, V, V Luxury dan Venturer. Perubahan pertama yang dapat dilihat dari Innova facelift adalah bagian depannya dimana Toyota memberikan image prestige dengan memberikan grill dan bemper berbeda dari pendahulunya.

Pada velg nya sendiri, tipe G menggunakan velg 16 inch sementara tipe V dan Venturer menggunakan velg 17 inch. Perbedaan dari exterior adalah tidak adanya smart entry pada tipe G, sehingga harus upgrade ke tipe V atau Venturer untuk menikmati fitur ini.

Interior

Pada sisi depan terdapat perbedaan dari tipe G, V dan Venturer dimana dashboard tipe G memiliki trim silver dengan bentuk diamond. Sementara pada V dan Venturer diberikan panel wood. Tipe Venturer memiliki tampilan elegan seperti material kulit di seluruh jok dan juga jok tengah captain seat yang memberikan kesan exclusive.

Seluruh varian mendapat multimedia dengan head unit yang baru yaitu 8 inch untuk G sedangkan di V dan Venturer itu 9 inch. Kamera untuk mundur, vehicle stability control dan hill start assist juga tersedia di semua varian Toyota Innova.Tipe Venturer dan Luxuxy juga kini menyediakan fitur intergrated air purifier.

Selain itu apabila dibandingkan dengan generasi terdahulu, mobil ini sudah jauh lebih nyaman dan juga modern. Fitur keselamatan yang lebih lengkap juga menjadi kelebihan Kijang Innova, apalagi varian Venturer yang dilengkapi lebih banyak air bags, Hill Assist Control (HAC) dan juga Vehicle Stability Control (VSC).

Mesin Kijang Innova

Kijang innova memiliki dua jenis mesin, tipe diesel dan bensin. Untuk versi diesel sendiri memiliki tenaga dan torsi yang sangat mumpuni sehingga menjadi salah satu pilihan walaupun memang harganya lebih tinggi. Selain diesel, Innova juga menyediakan mobil dengan mesin bensin namun masih dibawah apabila dibandingkan dengan generasi sebelumnya.

Terdapat dua transmisi yang diberikan oleh Toyota pada Venturer. Transmisi otomatis 6-kecepatan memiliki mode Sequential Switchmatic dimana perpindahannya manual di tuas. Selain itu dari sisi kekedapan suarapun jauh meningkat sehingga engine noise dan road noise dapat diredam dengan baik.

Apabila dibandingkan dengan yang pre-facelift secara tampilan tidak terlalu banyak perubahan yang berarati, tentunya tergantung dengan tipe. Pada sisi pintu tidak banyak perubahan, selain itu pada rem belakang, desain stoplamp juga tidak memiliki perubahan dari generasi sebelum facelift. Apabila dilihat dari belakang tidak terlalu terlihat perubahan.

Mobil tipe MPV Medium ini tentu membuktikan bahwa Toyota sangat serius untuk memenuhi kebutuhan mobil keluarga. Dengan harga yang dibilang fantastis, Toyota Innova masih menjadi pilihan favorit banyak orang. Hal ini karena mobil ini memiliki banyak kelebihan seperti namanya yang sudah lekat oleh masyarakat, mobil ini dapat juga dijadikan investasi.

Innova masih menjadi favorit masyarakat indonesia karena fitur yang ditawarkan sangat sesuai dengan banyaknya kebutuhan. Selain itu, untuk mobil Innova banyak aksesoris yang dijual dipasaran sehingga tidak akan sangat merepotkan apabila ingin adanya sedikit perubahan. Review yang diberikan untuk mobil ini juga sangat positif, tertarik dengan Kijang Innova Facelift ini?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *