April 26, 2024

Bagi pengguna Iphone, tahukah kalian jika ternyata kalian bisa mengecek status Iphone dengan mengetahui kode negara iPhone yang saat ini kalian gunakan. Jika ternyata kodenya bukan Indonesia maka dipastikan jika Iphone tersebut tidak dijual secara resmi di tanah air sehingga kalian akan kesulitan jika ingin melakukan service dan sebagainya.

Tips membeli Iphone asli dan legal

Sebelum kalian membeli Iphone, ada baiknya jika kalian memperhatikan beberapa hal untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Sebab, jika ternyata produk yang kalian beli palsu atau tidak resmi maka kalian akan rugi karena mengurus garansi dan sebagainya akan sangat sulit. Oleh sebab itu, berikut hal-hal penting yang harus kalian lakukan.

1. Beli di toko resmi

Membeli di toko resmi adalah cara paling mudah untuk menghindari barang palsu dan ilegal. Meskipun tidak ada Apple Store di Indonesia tapi ada banyak toko yang bekerjasama dengan Apple sehingga bisa menjual Iphone secara resmi. Kalian bisa mencari tahu di internet toko mana yang menjual Iphone resmi di kota kalian.

2. Cek kode Iphone

Cara mengeceknya sangat mudah yaitu kalian cukup melihat tempat pembungkus Iphone yang kalian beli. Kode negara biasanya tertera di bagian bawah kardus pembungkusnya. Jika tertulis ID maka produk tersebut memang diproduksi khusus untuk Indonesia.

Selain melalui kardus, ternyata kalian juga bisa mengeceknya melalui fitur pengaturan. Cukup buka Setting, lalu klik General, dilanjutkan dengan About dan terakhir buka opsi Model. Dengan cara ini, kalian bisa melihat kode negara iPhone secara langsung.

3. Cek IMEI

Mengecek nomor IMEI adalah salah satu cara untuk mengecek apakah smartphone tersebut asli atau tidak. Mengecek IMEI sendiri bisa dilakukan secara langsung di tempat kalian membeli Iphone. Jika ternyata nomor IMEI tidak dikenal maka sebaiknya jangan membeli produk tersebut karena produk tersebut sudah pasti produk ilegal.

Meskipun terlihat sepele, tapi hal-hal kecil seperti mengetahui kode negara Iphone sebenarnya bisa memberikan manfaat yang besar bagi diri sendiri. Oleh sebab itu, bagi kalian yang terbiasa asal beli Iphone sebaiknya mulailah untuk memperhatikan hal-hal seperti ini agar tidak merugi di kemudian hari.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *